Home » Teknologi » Ribuan Data Pengguna Situs Porno Dicuri Hacker
Sunday, 4 March 2012
Ribuan Data Pengguna Situs Porno Dicuri Hacker
LONDON - Sekelompok hacker mengklaim telah berhasil mencuri informasi pribadi milik 35 ribu pengguna situs porno yang dikelola oleh provider pornography, Brazzers.
Hal ini tentu saja memicu kekhawatiran kalau informasi tersebut disalahgunakan. Hal ini buru-buru dibantah oleh Direktur Komunikasi Brazzers Kate Miller, dia menyatakan bahwa tidak ada informasi kartu kredit yang sejauh ini telah dieksplorasi. Namun demikian, pihaknya saat ini tengah menyelidiki kasus tersebut.
Sejauh ini temuan pihaknya, seperti disampaikan Miller bahwa hacker mendapatkan akses ke sebuah forum yang tidak aktif untuk membantu masuk situs web terkait. Dia mengatakan orang-orang yang berpotensi terkena dampak sedang diberitahu tentang pelanggaran keamanan oleh perusahaan.
"Kami saat ini langsung memberikan pengamanan dan menginformasikannya kepada anggota bahwa hacker telah melakukan akitivitas kriminal dan illegal," katanya, seperti dilansir Associated Press, Senin (13/2/2012).
Kejadian ini tentu saja mencoreng perusahaan yang berbasis Manwin, apalagi selama ini Brazzer merupakan penyedia paling terkenal di dunia website pornografi.
Sebuah contoh kecil dari ratusan ribu keping data pengguna diduga dikompromikan yang diposting ke Internet awal pekan ini. Email, username, dan password terenkripsi yang diungkapkan, dan dalam beberapa kasus adalah mungkin untuk menyimpulkan nama lengkap porno pengguna dan negara asal.
Hacker yang mengaku bertanggungjawab atas pelanggaran tersebut kepada The Associated Press bahwa ia melakukan serangan untuk menarik perhatian pada kerentanan situs.
"Saya tidak melakukannya untuk uang," katanya dalam email.
lainnya dari CyberCrime / Life, Teknologi
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment